"Pemerintah justru masih melakukan kegiatan-kegiatan yang tak berguna seperti berkemah ini, acapkali melakukan gimmick yang justru tidak melihat bagaimana penderitaan rakyat," katanya.
Pemerintah juga masih sering kali menganggap bahwa hutan khususnya di area IKN ini adalah tanah yang tak bertuan, padahal tumpah tindih kepemilikan lahan masih terjadi di daerah ini.
Masyarakat sipil dan akademisi juga berulang kali mengingatkan bahwa lokasi IKN rawan terhadap bencana akibat eksploitasi ratusan izin seperti pertambangan, perkebunan maupun kehutanan di Kalimantan.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(redaksi)