POJOKNEGERI.COM - Perpustakaan Samarinda, pada Senin (3/10/2022) menerima kunjungan dari para siswa SLB Widya Karya.
Hal itu disampaikan Erham Yusuf, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Samarinda.
"Rombongan pengujung perpustakaan Dispursip Samarinda hari ini, bukan pengujung biasa. Mereka adalah siswa SLB Widya Karya, yang berlokasi Sungai Kunjang," kata Erham Yusuf.
Erham mengaku berbahagia atas kunjungan tersebut.
Nampak terlihat, para siswa yang berjumlah 10 orang itu senang dan bahagia menikmati ruang baca perpustakaan.
Kunjungan siswa ini dalam rangka wisata literasi di Perpustakaan Samarinda.
"Lihatlah perjuangan mereka mendaki dan menuruni tangga, demi bisa berada di perpustakaan. Tiga dari sepuluh siswa yang berkunjung, menggunakan kursi roda," ungkapnya.
"Begitu berada di ruang baca, mereka bergembira karena bisa menikmati ruang yang luas, sejuk, dengan banyak buku yang menarik hati," lanjutnya. (Advertorial)