Ia mengatakan bahwa operasi pasar kali ini akan menyalurkan beras sebanyak 120 ton ke 59 kelurahan di Samarinda.
"Untuk menjaga inflasi. Inflasi adalah momok yang paling ditakuti oleh dunia oleh semua negara termasuk kita di Indonesia," ujarnya.
Sementara itu, Marwiyati warga Kelurahan Sungai Pinang Luar Samarinda mengatakan dirinya sangat senang dan terbantu karena adanya operasi pasar tersebut.
"Harapannya semoga harga bisa turun dan operasi pasar ini bisa terus dilakukan," harapnya.
(redaksi)