Meski begitu, Gibran mengatakan bakal menunggu keputusan MK soal batas usia tersebut.
Sementara itu, Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Puan Maharani menyebut pihaknya mempertimbangkan untuk memasangkan Gibran Rakabuming Raka dengan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.
Di sisi lain, Gibran Rakabuming Raka kembali disodorkan untuk menjadi cawapres pendamping calon presiden dari Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Kali ini dukungan agar Gibran maju pada Pilpres 2024 datang dari kelompok yang menamakan dirinya Repro Mandiri 08.
Dukungan itu diberikan dalam deklarasi yang digelar di Hotel Aston Inn, Kota Semarang, Rabu, 23 Agustus 2023.
Mereka menilai Gibran sebagai sosok yang cocok untuk mendampingi Prabowo.