2. Keterkaitan antar pelaku
Disinggung lebih jauh terkait pelaku pencurian serupa yang ditangani Polres Bontang dengan tersangka MS, Andika pun tak menampik jika pria tersebut memiliki keterkaitan dengan tiga pelaku di Samarinda.
"Satu pelaku yang di Bontang pasti ada keterkaitan. Dan yang di Bontang tetap kita jadikan saksi. Bisa jadi tersangka di sana (Bontang) dan sini (Samarinda) juga," tekannya.
Sementara itu, diketahui beberapa waktu lalu jajaran Polresta Samarinda juga pernah mengungkap kasus sindikat curanmor serupa. Namun para sindikat terdahulu ditegaskan mantan Kasat Reskrim Polres Kutai Kartanegara (Kukar) ini tak memiliki kaitan dengan pelaku yang baru diamankan.
"Kalau kaitan dengan komplotan curanmor ini berbeda dari yang dulu. Tidak ada keterkaitan," tandasnya.
3. Pemberitaan sebelumnya
Diwartakan sebelumnya, dari tanggal 2 hingga 18 Desember, Tim Macan Borneo Unit Jatanras Satreskrim Polresta Samarinda berhasil meringkus tiga pelaku curanmor dengan barang bukti 25 unit motor.
Tiga pelaku yang diamankan, masing-masing berinisial FN, SR dan AA. Satu dari ketiganya, yakni SR bahkan dihadiahi timah panas di kakinya oleh petugas kepolisian sebab coba melakukan perlawanan ketika diringkus.