3. Sebaran Pemilih Berdasarkan Parpol
Anies Baswedan unggul pada pemilih Golkar, NasDem, PKS, PAN, PBB, Demokrat, PPP dan Partai Ummat.
Sementara itu, Ganjar unggul pada pemilih dari PDIP, Partai Buruh, Gelora, Hanura, PSI dan Perindo.
Sedangkan Prabowo unggul pada pemilih PKB, Gerindra dan Garuda.
4. Sebaran Pemilih Berdasarkan Tempat Tinggal Penduduk
Survei menyebut bahwa masyarakat kota lebih banyak memilih Anies Baswedan dan masyarakat desa banyak yang memilih Ganjar Pranowo.
Di perkotaan, itu pemilihnya ada 21.8 persen, sedangkan di desa sebanyak 78.2 persen.
Masyarakat perkotaan lebih banyak memilih Anies sebanyak 30.8 persen.
Sementara di desa memilih Ganjar dengan presentasi 25.9 persen. Dan Prabowo cenderung hampir sama.
Anies bisa unggul di perkotaan karena ia mewakili satu entitas masyarakat di kota besar.
Hasil survei terbaru terkait elektabilitas ketiganya dalam berbagai lembaga survei, sebagai berikut:
1. IndoStrategi Research and Consulting
Direktur IndoStrategi Research and Consulting Arif Nurul Imam menyampaikan, berdasarkan data survei yang dilakukan lembaganya, Prabowo Subianto masih menjadi top of mind di benak masyarakat.
Pasalnya, Menteri Pertahanan RI sekaligus Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu masih konsisten berada di nomor satu dalam kategori elektabilitasnya.
Elektabilitas bila Pilpres dilaksanakan hari ini masih tak tergoyahkan di posisi puncak di tempati Prabowo.
Untuk nomor dua, masih konsisten diisi oleh Gubernur Jawa Tengah sekaligus petugas partai PDI Perjuangan, yakni Ganjar Pranowo.
Dan nomor tiga tetap diisi oleh eks Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan.
Pada simulasi tig Capres yang mempertandingkan Prabowo, Ganjar dan Anies, publik secara konsisten masih menaruh kepercayaan kepada Prabowo sebagai Presiden periode berikutnya dengan 38,7%, disusul Ganjar dengan 20,2% dan Anies 18,4%.
2. Indonesia Political Opinion (IPO)
Nama bakal calon presiden Anies Baswedan, berada di posisi pertama elektabilitas berdasarkan survei Indonesia Political Opinion (IPO).