Radiasi UVB yang ada di sinar matahari ini ternyata sangat bermanfaat untuk manusia.
"Karena dapat membantu perubahan vitamin D yang tidak aktif menjadi bentuk vitamin D yang aktif di bahwa kulit kita," jelasnya.
Diketahui, vitamin D adalah vitamin larut lemak yang dibutuhkan untuk berbagai proses metabolisme yang ada di dalam tubuh kita.
Vitamin D tidak hanya berperan dalam pembentukan tulang, tetapi juga dapat berperan sebagai anti inflamasi, meningkatkan sistem imun tubuh dan memiliki efek antioksidan.
"Nah, pada kasus Covid-19 ini, ternyata vitamin D berdasarkan penelitan mampu berperan sebagai imunomodulator. Selain itu vitamin D juga mampu menghambat sitokin-sitokin pro-inflamasi dan interleukin pada kasus Covid-19," ujarnya.