“Tapi utamanya, kita akan pikirkan dulu status dan bagaimana pengelolaannya kedepan. Saya berharap dukungan semua pihak. Mudah-mudahan stadion ini bisa kita fungsikan lebih optimal, setelah kita bereskan persoalan administrasinya,” jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, Manajemen klub Borneo FC Samarinda melakukan kunjungan ke Pj Gubernur Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Akmal Malik.
Kunjungan ini guna membahas renovasi Stadion Palaran yang direncanakan sebagai Home Base Pesut Etam pada musim depan. Niat baik ini mendapat sambutan positif dari pihak pemerintah provinsi.
Akmal Malik telah menyetujui permohonan Borneo FC untuk menjadikan Stadion Utama Kaltim Palaran sebagai home base mereka.
"Saya sangat setuju. Ini akan menghidupkan Samarinda dan Kaltim," kata Akmal Malik saat menerima kunjungan Presiden Borneo FC Nabil Husein dan rombongan di Rumah Jabatan Gubernur Kaltim, pada Kamis (4/1/2024) lalu.
Untuk mendukung rencana tersebut, Akmal Malik langsung memerintahkan Kepala Dinas PUPR Pera Aji Muhammad Fitra Firnanda dan Kepala BPKAD Kaltim Fahmi Prima Laksana untuk segera merenovasi Stadion Utama Kaltim Palaran.
(*)