POJOKNEGERI.COM - Fasilitas perpustakaan daerah milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim, saat ini terkendala banjir yang kerap menerjang Jalan Juanda.
Genangan air bahkan kerap masuk kedalam gedung perpustakaan sehingga mengganggu kenyamanan.
Sigit Wibowo, Wakil Ketua DPRD Kaltim, mendukung usulan Kepala DPK Kaltim, memindahkan aktivitas perpustakaan daerah ke gedung baru.
“Bangunan gedung perpustakaan ini sudah tidak representatif lagi setelah di situ dibangun flyover. Itu sudah tidak bagus lagi pemandangannya," kata Sigit, belum lama ini
"Kalau dulu waktu terbuka banyak masyarakat yang datang, khususnya anak-anak sekolah untuk ke perpustakaan. Padahal ini terkait dengan bagaimana literasi kita,” lanjutnya.
Informasi yang beredar, sebenarnya pengajuan usulan pemindahan gedung DPK ke Hotel Atlet Sempaja telah disampaikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kaltim HM Syafranuddin ke Gubernur Kaltim.