Adib pun menuturkan masyarakat diperbolehkan Salat Idulfitri tanpa masker jika tubuh dalam kondisi sehat. Namun, jika terdapat gejala batuk dan pilek, maka sebaiknya tetap mengenakan masker. Terlebih bagi lansia dan orang dengan komorbid.
"Boleh (Salat Idulfitri tanpa masker). Dengan syarat yang sama kalau kondisi kesehatan kita bagus, tidak ada batuk pilek ya kita enggak perlu pakai masker. Tapi kalau kita ada batuk pilek sebaiknya pakai masker," tuturnya.
"Orang tua, lansia, apalagi yang ada komorbid sebaiknya pakai masker. Menjaga diri sendiri dan menjaga tidak menularkan orang lain," pungkasnya.
(redaksi)