Ada enam titik yang akan diperbaiki di Jalan Teratai, dengan panjang jalan rusak yang diperbaiki sekitar 50 hingga 100 meter.
"Perkirakan di akhir Mei pengerjaan sudah selesai," tegasnya.
Joni tidak merinci berapa anggaran untuk melakukan perbaikan jalan di Loa Buah tersebut.
Dirinya menegaskan anggaran perbaikan menggunakan dana perawatan jalan di Kukar dan Kubar, dengan total alokasi Rp8 miliar.
"Total dana perbaikan perawatan jalan provinsi ini ada sebesar Rp8 miliar. Termasuk proyek perawatan jalan lainnya yang masuk ke dalam wilayah UPTD III yaitu Kukar dan Kubar," katanya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(advertorial)