Novan mengapresiasi sikap warga pemilik lahan Jalan Ring Road II yang telah membuka kembali akses jalan setelah beberapa kali dilakukan blokade.
"Para pemilik lahan beserta kuasa hukumnya memberikan keleluasaan karena ini menyangkut dengan kepentingan masyarakat banyak," ucapnya.
Novan mengatakan, penutupan akses jalan tersebut berisiko merugikan masyarakat, khususnya pada aktivitas lalu lintas dan perdagangan.
"Dengan adanya hal tersebut (penutupan jalan) tentunya akan mengganggu aktivitas perdagangannya masyarakat.Belum lagi resiko kecelakaan lalu lintas, otomatis kendaraan (truk) jalurnya akan lewat tengah kota," pungkasnya.
(Advertorial)