"Itu dilakukan oleh elemen-elemen pendukung PPP. Memang juga kader PPP, yang membentuk yang namanya FKM itu," kata dia di kompleks parlemen, Rabu (16/11) lalu.
Namun, dia menegaskan deklarasi tersebut tidak merepresentasikan PPP. Menurut dia, hal itu juga telah ditegaskan oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Yogyakarta.
Arsul menyebut pengurus pusat PPP tak masalah dengan agenda deklarasi tersebut. DPP PPP tak akan mengambil langkah tegas.
Sebab, hingga saat ini PPP juga belum mengambil keputusan soal pencalonan presiden dan wakil presiden untuk Pilpres 2024
(redaksi)