POJOKNEGERI.COM - Pertemuan dengan tokoh separatis Papua Benny Wenda dilakukan Perdana Menteri Fiji, Sitiveni Rabuka baru-baru ini.
Sontak saja, pertemuan itu memicu amarah pemerintah Indonesia.
Pertemuan itu diunggah Rabuka melalui akun Twitternya. Dalam unggahan itu, Rabuka menyatakan Fiji mendukung gerakan pimpinan Benny yakni Gerakan Persatuan Pembebasan Papua Barat (United Liberation Movement for West Papua/ULMWP).
Lalu, apa sebenarnya, niatan Perdana Menteri Fiji Rabuka terang-terangan mendukung Papua merdeka?
Dalam pernyataannya, Rabuka mengatakan Fiji mendukung Papua merdeka lantaran sama-sama berbangsa Melanesia.
Fiji merupakan negara kepulauan di Pasifik Selatan yang memiliki lebih dari 300 pulau. Sebagian besar penduduk Fiji berasal dari ras Melanesia. Meski begitu, secara sosial dan politik, bangsa Fiji lebih dekat dengan orang-orang Polynesia.
Sama seperti Fiji, sejumlah peneliti memaparkan nenek moyang orang Papua berasal dari bangsa Austromelanesid atau Melanesia. Ras ini disebut menjadi penghuni pertama pulau Papua, terutama Papua Nugini, sekitar 50 ribu tahun lalu.