Sebab masa studinya tinggal setahun dan kategori stimulan memang didesain untuk 1 semester saja.
"Tahun ini juga ada penyederhanaan berkas yang menjadi syarat untuk mendaftar beasiswa. Jika sebelumnya surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari tempat lain dan surat pernyataan bersedia menyelesaikan studi dibuat terpisah, kali ini kedua surat tersebut akan dijadikan dalam 1 surat pernyataan," jelas Iman kepada awak media di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim, Senin (22/3/2022).
Sebelumnya, ujar Iman, banyak pendaftar yang gugur di seleksi administrasi.
Faktornya macam-macam. Misalnya, di surat pernyataan itu pendaftar tidak menyertakan materai. Sekalipun disertakan materai, namun materai itu milik orang lain. Hal ini dapat diketahui dari nomor seri materai yang digunakan tampak sama.
"Ada juga yang memakai materai 6.000. Sementara, saat ini yang berlaku adalah materai 10.000," terangnya.
Hal lain yang disampaikan Iman yakni pendaftar dari daerah 3T. Pendaftar itu mengacu pada ketetapan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Lalu untuk pendaftar luar negeri, berkasnya diwajibkan untuk diterjemahkan ke bahasa Indonesia oleh lembaga penerjemah yang bersertifikat.