Usulan membangun sekolah tanpa sistem zonasi itu bahkan telah diusulkan Achmad Sofyan langsung kepada Kepala Dinas Pendidikan.
"Kita sudah sampaikan ke kepala dinas bahwa bisa di dirikan sekolah baru yang tidak ada di wilayah zonasi. Akan tetapi masalah lahan menjadi masalah yang nantinya akan timbul," pungkasnya.
Kendati demikian, Achmad Sofyan mengatakan pemerintah dan DPRD juga memerlukan bantuan dari masyarakat sekitar untuk mewujudkan hal itu.
"Mungkin ada warga masyarakat yang menghibahkan lahannya untuk dibangun sekolah, pemerintah tentu akan siap. Semua pihak harus bersama-sama saling mendukung sesuai perintah undang-undang untuk mencerdaskan anak bangsa," pungkasnya. (Advertorial)