"Itu pribadi, siapa kah yang bikin itu. Gak tahu saya," lanjutnya.
Ivan memastikan foto tersebut tidak dibuat secara resmi oleh pihak Isran Noor.
Kemungkinan, sosialisasi itu dilakukan oleh pihak-pihak yang memberikan dukungan ke Isran Noor, untuk maju di Pilpres 2024.
"Bukan resmi dari Pak Isran, mungkin ada pihak yang mendukung. Paling diketawain aja sama Pak Isran," tegasnya.
Dukungan kepada Isran Noor, maju sebagai calon Presiden RI, memang kerap mengalir ke berbagai pihak.
Sebagai informasi, pada akhir tahun lalu, Forum Rakyat Kaltim Bersatu (FRKB) mendukung Isran Noor, untuk maju di Pilpres 2024.