POJOKNEGERI.COM - Berapa harta kekayaan Bupati AGM?
Abdul Gafur tercatat punya harta Rp 36,7 miliar.
Laman e-LHKPN KPK, Kamis (13/1/2022), Abdul Gafur Masud memiliki laporan harta kekayaan hingga 26 Februari 2021.
Laporan itu berisi daftar harta Abdul Gafur Masud pada 2020.
AGM tercatat memiliki 10 bidang tanah dan bangunan di Balikpapan hingga Jakarta.
Total nilai tanah dan bangunan Abdul Gafur berjumlah Rp 34.295.376.075 (Rp 34 miliar).
Bupati AGM juga memiliki empat unit alat transportasi seharga total Rp509.000.000.
Harta lainnya milik AGM adalah senilai Rp 1.375.000.000 (Rp 1,3 miliar) serta kas dan setara kas Rp546.000.000. AGM dalam e-LHKPN itu diketahui tidak punya utang.
Ditangkap KPK di mal
Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kepada Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Masud, terungkap adanya barang bukti uang senilai Rp1 Miliar.
Diketahui, Bupati Abdul Gafur Masud (AGM) terjerat OTT KPK di salah satu mal di Jakarta pada Rabu (13/1/2022).
"Barang bukti yang disita kalau Rp 1 miliar dalam koper di mal," ujar sumber internal di KPK, dilansir dari Detik.com, Kamis (13/1/2022).
Penjelasan terkait uang Rp1 Miliar itu masih belum didapatkan secara rinci.
Nantinya, KPK memiliki waktu 1 x 24 jam untuk memastikan status hukum pihak-pihak yang bersangkutan.
Saat ini, Bupati AGM telah berada di Gedung Merah Putih, kantor KPK di Jakarta.
(redaksi)