Ketua DPP Partai NasDem, Sugeng Suparwoto menyampaikan pihaknya merasa senang karena Ketua Umum Surya Paloh bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Jakarta pada Kamis sore, 26 Januari 2023. Menurut dia, semua tokoh besar memang harus duduk bersama membicarakan kebangsaan.
“Kami itu bahagia betul rasanya, kenapa? Semua pihak saya kira sadar bahwa sekali lagi, tokoh-tokoh besar tidak hanya Pak Surya, tidak hanya Pak Jokowi, tapi tokoh-tokoh yang lain alangkah eloknya. Alangkah bagusnya kalau saling membahas persoalan bangsa duduk secara bersama-sama,” kata Sugeng di rumah Anies Baswedan, Jumat, 27 Januari 2023.
Sugeng mengatakan, ada tantangan yang akan dihadapi Indonesia misalnya ekonomi. Dia melanjutkan kondisi Indonesia patut disyukuri karena ada indikasi-indikai yang lumayan surplus ekspor, inflasi masih terkendali. Pun, pertumbungan ekonomi dibandingkan negara kawasan maupun dunia.
“Tetapi ingat bahwa itu tidak taken for granted istilahnya, harus dipelihara. Nah itulah kemarin membicarakan soal itu. Bagaimana memelihara kondisivitas agar bangsa ini tetap terus bergerak maju baik secara ekonomi, politik, sosial budaya,” ujar Sugeng.
Apalagi, kata dia, Indonesia sebentar lagi akan melaksanakan prosesi besar Pemilu 2024 sehingga membutuhkan kondusivitas. “Itu yang dibahas oleh Pak Surya,” jelas dia.
(redaksi)