POJOKNEGERI.COM - Aset-aset daerah kini sedang terus diperhatikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda.
Terbaru, adalah aset yang sebelumnya ditempati DPD Golkar Samarinda, kini sudah beralih ke Pemkot Samarinda.
Hal ini pun dapatkan respon baik dari kalangan dewan.
Bahkan, diharapkan hal ini bisa terus dilakukan pemkot secara berkesinambungan dan tak henti.
Joni Sinatra Ginting, anggota DPRD Samarinda anggap hal ini adalah langkah baru yang sukses dilakukan Wali Kota Samarinda Andi Harun bersama Wawali Rusmadi.
"Padahal ada aturannya. Namun sebenarnya ini juga ketegasan wali kota untuk mengamankan aset yang selama ini tidak jelas statusnya. Pinjam pakai kah, atau seperti apa?," ungkap Joni saat dikonfirmasi melalui whatsapp, Sabtu (16/10/2021).
Dirinya pun sampaikan bahwa dari pihak dewan juga tengah mengurus persoalan aset-aset pemkot ini.
Salah satunya dengan membentuk panitia khusus (pansus).