POJOKNEGERI.COM - Ketua Komisi IV DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Akhmed Reza Fachlevi hadiri Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) di Kutai Kartanegara (Kukar) di SMK 2 Tenggarong, Rabu (13/4/2022).
Musyawarah ini mengakomodir Cabang Dinas Pendidikan Kukar tingkat SMA, SMK dan SLB.
Pada kesempatan tersebut, Reza mengatakan, para kepala sekolah tidak dapat menahan curahan hatinya mengenai besaran insentif yang selama ini diterima.
Reza menegaskan, banyak persoalan yang harus diselesaikan di sektor pendidikan. Maka, seluruh aspirasi pada musyawarah ini akan ditampung oleh Komisi IV untuk nantinya diteruskan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim.
“Ada banyak persoalan, dari mulai sarana dan prasarana belajar, masalah guru, termasuk lembaga sertifikasi profesi SMK,” ungkap Reza.
Politisi Partai Gerindra itu menambahkan, keluhan para kepala sekolah ini cukup berdasar. Pasalnya, dari pengakuan mereka, kepala sekolah yang bertugas dinas di wilayah pedalaman memiliki keterbatasan dan beban tugas yang berbeda dengan di perkotaan.
"Misalnya ada kepala sekolah yang sebelumnya bertugas di Kota Samarinda kemudian dipindah tugaskan ke pelosok. Nah ini pasti berdampak pada kesejahteraan mereka. Segala kebutuhan terbatas dan tentu pemenuhan kebutuhannya meningkat," ungkapnya.
Olah sebab itu, forum musyawarah tersebut diharapkan Reza dapat menjadi jembatan positif untuk mengubah wajah pendidikan di Kaltim agar lebih baik lagi.