"Sekarang pertemuan dilakukan secara terbuka dan harapannya ini menunjukkan seluruh masyarakat bahwa pilihan boleh berbeda kemudian kebijakan punya dasar yang berbeda, namun pertemanan dan persaudaraan tetap terjaga karena kita pada dasarnya anak bangsa yang ingin Indonesia lebih baik," sambungnya.
Selain itu, Anies mengatakan pertemuan ini tidak membuat kerenggangan di dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
Menurutnya, pertemuan ini adalah pelajaran bahwa pandangan boleh berbeda, tetapi harus tetap bersilaturahmi.
Di sisi lain, capres dari PDIP, Ganjar Pranowo, menyebut pertemuan antara Puan Maharani dan AHY sebagai langkah komunikasi politik yang bagus.
"Komunikasi politik harus dilakukan terus-menerus. Bagus itu," imbuh Ganjar Pranowo.
Sebagaimana diketahui, AHY dan Puan bertemu di kawasan Senayan, Jakarta pada Minggu (18/6) pagi.
AHY tiba usai berlari pagi dari kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, sedangkan Puan datang setelah lari dari Jalan Denpasar, Kuningan, Jakarta Pusat.
Sekira pukul 09.00 WIB, Puan tiba menggunakan pakaian serba hitam, sementara AHY mengenakan kaus olahraga berwarna biru dengan celana hitam.