POJOKNEGERI.COM - David Ozora akhirnya diperbolehkan pulang setelah 53 hari dirawat di rumah sakit.
David Ozora harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat penganiayaan brutal yang dilakukan Mario Dandy Satriyo.
Kendati diperbolehkan pulang, namun David Ozora masih harus rutin memeriksakan keadaannya ke rumah sakit.
"Berdasarkan rujukan dari dokter hari ini David bisa meninggalkan Rumah Sakit Mayapada," ujar kuasa hukum David Ozora, Mellisa Anggraini, dalam jumpa pers di RS Mayapada Kuningan, Jakarta Selatan, dikutip dari detik.com.
David Ozora meninggalkan rumah sakit pada Minggu (16/4), pukul 13.56 WIB.
David mengenakan baju berwana hitam dengan menggunakan alat bantu, berjalan keluar dari ruangan di rumah sakit.
David terlihat didampingi ayahnya Jonathan Latumahina.
David sempat menyapa publik dan melambaikan tangan.
Terlihat kuasa hukumnya, Mellisa Anggraini, ikut mendampingi.
Setelah itu David terlihat berjalan keluar meninggalkan rumah sakit.
Ia meninggalkan rumah sakit diantar sejumlah orang.
Berikut ini empat poin dari dokter mengenai kondisi David Ozora:
1. Kognisi David Masih Perlu Dilatih