Setelah memotong pita di lantai dua puskesmas, Andi Harun langsung beranjak ke lantai tiga dan mengecek satu persatu ruang pelayanan yang tersedia di Puskesmas tersebut.
Bahkan orang nomor satu di Kota Samarinda itu juga memeriksa tiap sudut bangunan yang selesai dikerjakan sejak akhir tahun 2021 itu hingga ruang toiletnya.
"Saya pasti meminta bangunan ini disempurnakan, ruang hijau juga harus diprogramkan, kemudian lantainya relatif licin, kalau perlu diprogramkan penambahan lift," ujarnya.
Penyempurnaan yang ia sebutkan diharapkan bisa menjadi sarana penunjang layanan di puskesmas Karang Asam.
Menurut Andi Harun dalam melayani masyarakat, puskesmas tidak hanya mengoptimalkan pelayanan dari segi layanan medis, namun juga didukung suasana puskesmas yang nyaman bagi warga yang datang.
"Kita bisa perkirakan agar masyarakat yang datang tidak hanya mendapatkan pelayanan medis, namun walaupun mereka datang dengan keadaan sakit, tetapi mereka sudah bisa merasakan keademan ketika berada di lingkungan puskesmas," tandas Andi Harun.
Selanjutnya, mantan wakil ketua DPRD Provinsi Kaltim ini juga mencetuskan akan memprogramkan pembangunan dan rehab puskesmas setiap tahunnya.