Ia menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan acara tersebut.
Ia juga memberikan pesan kepada peserta agar terus mengembangkan ilmu Al-Qur'an, menjadi individu yang cerdas, beragama, dan berakhlak mulia.
"Prestasi yang diraih pada MTQ ke-53 ini, khususnya oleh Kelurahan Pelita sebagai juara umum, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi kelurahan lainnya untuk terus meningkatkan kualitas pembinaan qari dan qariah di wilayah masing-masing," ucapnya.
Lebih lanjut, Andi Harun menekankan bahwa MTQ bukan sekadar kompetisi semata, melainkan juga sarana untuk membentuk generasi Qur'ani. Ia berharap kemampuan, hafalan, dan pemahaman nilai-nilai Al-Qur'an yang diperoleh para peserta dapat menjadi bekal dalam kehidupan sehari-hari.
"Tujuannya adalah agar MTQ memberikan dampak positif pada pembinaan kehidupan keagamaan masyarakat," pungkasnya.
(tim redaksi)