POJOKNEGERI.COM - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kutim, berencana memamerkan arsip sejarah Kutai Timur.
Meski sulit, DPK Kaltim hendak mengumpulkan literasi sejarah berdiri hingga perkembangan Kutim hingga saat ini.
Hal itu bukan perkara mudah, Ayub, Kepala DPK Kutim, menyebut banyak arsip yang tidak lengkap, sebab banyak kegiatan atau momen perjalanan Kutim tidak ada arsipnya.
“Rencana kami akan melakukan pameran perkembangan Kutim dari masa ke masa pada Ulang tahun Kutim tahun ini, tidak akan maksimal. sebab, banyak momen-momen penting yang tidak ada arsipnya," kata Ayub.
"Meskipun ada foto, namun narasinya, atau catatan tidak diketahui. Ini tentu sangat disayangkan, apalagi, sebagian pelaku sejarah sudah tidak ada, sehingga sulit untuk mencari dimana dokumen tersebut berada,” lanjutnya.