POJOKNEGERI.COM - Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Samarinda menjadi tertinggi di Kalimantan Timur.
Hal itu berdasarkan laporan dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kaltim pada April 2022.
IPM Samarinda masuk dalam kategori "Sangat Tinggi" bersama dengan dua daerah lain yakni Balikpapan dan Bontang.
Untuk angkanya, IPM Samarinda ada di 80,76 mengungguli Balikpapan dengan 80,71 serta Bontang dengan 80,59.
Angka itu bahkan melewati IPM Provinsi Kaltim yang di posisi 76,88.
Sementara itu, 6 daerah lainnya, menyandang status “Tinggi” yaitu Kabupaten Berau 75,20, Kutai Kartanegara (74,06), Kabupaten Kutai Timur (73,81), Kabupaten Paser (72,93), Kutai Barat (72,07), dan Penajam Paser Utara 72,01.
"IPM Samarinda, Balikpapan, dan Bontang berstatus “Sangat Tinggi”, karena ketiga kota ini merupakan pusat dari berbagai kegiatan, baik pendidikan, perekonomian, kesehatan, bisnis, dan lain-lain," demikian penjelasan dari BPS.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(redaksi)