Politisi dari PDIP ini bertekad memaksimalkan kesempatan di masa kampanye untuk menyampaikan visi dan misi kepada masyarakat.
Selain itu, Edi juga menekankan pentingnya pendidikan politik bagi warga.
"Pilkada adalah agenda politik rutin. Jangan sampai memecah belah. Kami ingin menghadirkan politik yang riang gembira dan bermartabat, tanpa menjatuhkan pihak lain. Ini bagian dari pendidikan politik yang kami bawa," tegas Edi.
Dia mengingatkan pendukungnya untuk menjunjung tinggi nilai-nilai politik yang bermartabat. Hal ini lantaran paslon lain berusaha keras untuk menang.
"Politik bukan hanya soal rupiah. Ini adalah kesadaran politik yang perlu terus diproses sebagai bagian dari pendidikan politik," tutupnya.
(*)