Setelah mengajukan pertanyaan terbuka, LSJ kemudian mengajukan pertanyaan tertutup dengan simulasi 10 nama tokoh.
Berikut datanya:
- Prabowo Subianto 33,8%
- Ganjar Pranowo 21,8%
- Anies Baswedan 19,5%
- Ridwan Kamil 5,1%
- Mahfud Md 4,5%
- Erick Thohir 3,4%
- AHY 3,1%
- Sandiaga Uno 2,2%
- Airlangga Hartarto 1,8%
- Muhaimin Iskandar 1,5%
Setelah itu, barulah LSJ mengajukan pertanyaan tertutup untuk tiga nama capres teratas dari simulasi 10 nama dan pertanyaan top of mind.
Responden diberi pertanyaan 'Jika Pilprres 2024 hanya melibatkan tiga capres yaitu Prabowo, Ganjar, dan Anies, siapakah di antara mereka yang akan Anda pilih?'.
Berikut hasil hasilnya:
- Prabowo Subianto 40,8%
- Ganjar Pranowo 33,1%
- Anies Baswedan 20,9%
LSJ juga merilis hasil survei head to head calon presiden di Pilpres 2024.
Dalam survei ini, Prabowo Subianto unggul jika dihadapkan dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ataupun mantan gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.