Kaum muda adalah generasi pemimpin masa depan yang berperan penting dalam membentuk masa depan masyarakat.
Menyadari hal ini, Nestlé berambisi untuk mendukung kaum muda dan membantu 10 juta anak muda di seluruh dunia untuk mempunyai akses pada peluang ekonomi pada 2030.
Melalui inisiatif global Nestlé Needs YOUth, Nestlé telah membantu mempersiapkan ratusan ribu anak muda untuk bekerja dan menawarkan puluhan ribu peluang magang, pelatihan dan kerja kepada anak muda di seluruh dunia.
Dalam penerapannya, Nestlé Indonesia mendukung kaum muda melalui berbagai kegiatan untuk membina bakat dan kemampuan mereka.