Di samping itu, Pasar Pagi yang baru disebut tidak menggunakan fasilitas Air Conditioner (AC).
Meskipun demikian, pemerintah kota telah merencanakan langkah-langkah untuk mengatasi hal ini.
"Kami akan mendesain pasar tanpa menggunakan AC, agar menghindari biaya operasional yang tinggi," ujar mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim itu.
Keputusan ini tampaknya diambil dengan mempertimbangkan aspek biaya operasional serta dampak terhadap pedagang di pasar tersebut.
“Sehingga hal ini diharapkan menjadi faktor yang tidak memberatkan bagi pedagang. Dan kami berharap kerja sama dan dukungan baik pedagang maupun masyarakat,” pungkasnya.
(Adv/Saber)