POJOKNEGERI.COM - DPRD Samarinda merespons terkait dengan kabar aturan seragam sekolah baru.
Hal ini tak terlepas dari beredarnya kabar di media sosial yang menyebut bahwa Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek), Nadiem Makarim, menetapkan aturan seragam sekolah baru usai lebaran 2024 ini.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPRD Samarinda, Subandi, menyatakan bahwa ia setuju dengan upaya penyempurnaan aturan seragam sekolah.
"Sebenarnya kalau mau disempurnakan bagus, jangan sampai nanti suasana tidak kondusif," ujarnya.
Namun, Subandi mempertanyakan rencana perubahan total seragam sekolah.