Sabtu, 18 Januari 2025

Piala Dunia 2022

Prediksi Final Piala Dunia 2022 Malam Ini dan Susunan Pemain Argentina vs Prancis

Minggu, 18 Desember 2022 9:40

WORLD CUP - Duel Argentina vs Prancis di partai final Piala Dunia 2022, digelar di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022), Pukul 23.00 WITA. Foto: FIFA.COM

POJOKNEGERI.COM - Piala Dunia 2022 memasuki laga pemungkas, yakni final antara Argentina vs Prancis, Minggu (18/12/2022) malam ini.

Duel Argentina vs Prancis, menjadi pertandingan terakhir di Piala Dunia 2022, di mana sebelumnya Kroasia dan Maroko telah menjalani laga perebutan tempat ketiga, yang dimenangkan Luka Modric dkk, 2-1.

Timnas Argentina dan Prancis bentrok dalam perebutan titel juara Piala Dunia 2022.

Duel dijadwalkan berlangsung di Lusail Stadium, pukul 23.00 WITA.

Argentina melaju ke final dengan menumbangkan Kroasia 3-0. Prancis mendaki partai puncak setelah mengalahkan Maroko 2-0 di semifinal.

Kedua tim sama-sama produktif mencetak gol sejak awal Piala Dunia 2022.

Argentina sudah 12 kali membobol gawang lawan, hanya kalah dari Prancis yang punya catatan lebih oke (13 gol).

Lionel Messi dan Kylian Mbappe menjadi andalan mencetak gol Argentina dan Prancis.

Keduanya sama-sama membukukan lima gol dari enam pertandingan.

Argentina bertekad memutus puasa gelar Piala Dunia setelah terakhir kali merayakan juara pada 1986.

Prancis berambisi mengejar rekor juara back-to-back, sesuatu yang terakhir kali dilakukan Brasil enam dekade silam.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan