POJOKNEGERI.COM - Update terbaru perihal mahasiswa Universitas Mulawarman yang diminta keterangan kepolisian.
Postingan BEM-KM Unmul Samarinda yang menyebut Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin sebagai patung istana dipastikan tidak akan berlanjut di ranah kepolisian.
Tim redaksi himpun informasi perihal hal itu.
1. Polisi hanya ingin klarifikasi
Hal itu dikemukakan saat pihak berwajib yang diwakili Kanit Eksus Satreskrim, Iptu Reno Chandra Wibowo menggelar konferensi pers bersama Robert Wilson Berliando, selaku penasehat hukum Abdul M Rachim di Mapolresta Samarinda, Jumat (12/11/2021) siang tadi.
Dikatakan Reno, jika surat bernomor B/1808/XI/2021 yang dilayangkan untuk memriksa Rachim hanya bersifat klarifikasi atas postingan tersebut akun Instagram @bemkmunmul yang viral pada 2 November kemarin.
"Jadi tidak benar ada pemanggilan. Kami ingin melakukan klarifikasi dan maksud dari postingan itu," kata Reno.
2. Diserahkan ke kelembagaan kampus