Sabtu, 18 Januari 2025

Pilpres 2024

Pilpres 2024: Suara Milenial Dominan Pilih Prabowo Subianto

Jumat, 14 Juli 2023 8:49

POTRET - Ketua Umum Partai Grerindra, Prabowo Subianto. / Foto: Istimewa

POJOKNEGERI.COM - Kelas pemilih Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dalam bursa calon presiden, tidak hanya dari kalangan usia dewasa. 

Tetapi, nama Prabowo juga unggul di kalangan pemilih milenial.

“Ya dari dulu, dari 2014 dan 2019, banyak pemilih milenial maupun post milenial yang memilih Prabowo Subianto,” jelas Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia (LSI), Djayadi Hanan, dikutip dari Rmol.

Djayadi menjelaskan, tingkat keterpilihan Prabowo di kalangan milenial lebih tinggi jika dibandingkan pilihan kepada kandidat capres lainnya, yaitu Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.

Pilihan milenial kepada Prabowo Subianto terekam dalam survei yang diselenggarakan oleh LSI periode 1-8 Juli 2023 dengan jumlah responden sebanyak 1.242 orang.

Di kalangan pemilih muda dengan usia kurang dari 21 tahun, Prabowo Subianto berhasil mendapatkan dukungan sebesar 46,5 persen. 

Kemudian, pada klaster usia produktif 22-25 tahun dan 26-40 tahun, mantan Danjen Kopassus itu berhasil mengantongi suara masing-masing sebanyak 39,1 dan 39,5 persen.

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
pojokhiburan