POJOKNEGERI.COM - PDIP resmi mendaftarkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilgub Jakarta 2024.
Keduanya pun dianggap sebagai jalan tengah dari dinamika politik yang terjadi belakangan.
Pramono-Rano Karno resmi mendaftarkan diri pada Rabu (28/8) pagi.
Keduanya, mendafarkan diri didampingi oleh mantan gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Resminya keduanya mendaftar menjadi jawaban atas tanda tanya masyarakat terhadap paslon yang akan diusung oleh PDIP.
Pasalnya, PDIP sempat dikabarkan akan mengusung Anies Baswedan dan juga Ahok.
Namun, kedua kabar itu pun terbantahkan setelah Pramono-Rano Karno didaftarkan secara resmi oleh jajaran PDIP ke KPUD Jakarta.
Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus mengungkap pertimbangan Ketum Megawati Soekarnoputri memilih Pramono Anung di Pilgub Jakarta di tengah santer nama Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).