POJOKNEGERI.COM - Update berita terkini Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim).
Musdalifah dan keluarga tersenyum riang.
Wali Kota Samarinda Andi Harun hadiahi biaya pendidikan gratis untuk Musdalifah (10) siswi Sekolah Dasar (SD) Negeri 002 Samarinda yang beberapa hari lalu viral karena diduga diusir oleh guru saat belajar tatap muka.
Musdalifah merupakan anak piatu.
Ibu kandungnya sudah meninggal dunia sejak dia berusia 3 tahun. Sementara ayah kandungnya, mengalami kelumpuhan tangan kanan. Saat ini, dia tinggal bersama bibi kandungnya Siti Munawarah (37).
Musda sapaan sehari-harinya memiliki adik kandung perempuan, bernama Merlin (9) yang juga tinggal bersama bibinya, di Jalan Pangeran Bendahara, Gang Pertenunan, RT 02, Kelurahan Tenun, Kecamatan Samarinda Seberang.
Siti Munawarah menceritakan, saat Musda duduk di bangku Kelas 3 SD, sekolah menerapkan pembelajaran online.
Pada awalnya, Musda sempat mengikuti proses belajar online beberapa kali dengan menggunakan HP yang dibeli bekas.
Kondisi HP musda pun disebut tidak mempuni. Sering error dan semua terinstal ulang, hingga file hilang dan terhapus. Akibatnya, Musda sering tertinggal pelajaran online. Hal itu terjadi selama dia melakukan proses belajar di kelas 3.