PPK sebagai ujung tombak di tingkat kecamatan diharapkan dapat memberikan kontribusi maksimal dalam setiap tahapan pemilihan.
“Dengan kehadiran para PPK, kami berharap semangat dan motivasi mereka meningkat, sehingga dapat berperan aktif dalam menyukseskan Pilkada 27 November nanti,” jelasnya.
Fahmi juga menyoroti capaian partisipasi pemilih dalam Pemilu serentak sebelumnya, yang mencapai hampir 80%, melebihi target nasional sebesar 75%.
Ia berharap tingkat partisipasi pemilih dapat meningkat lebih tinggi dalam Pilkada 2024.
“Untuk mencapai hal tersebut, kami memerlukan kerja sama dari berbagai pihak, termasuk TNI/Polri, Pemprov Kaltim, para pemangku kepentingan, dan tentu saja para penyelenggara, seperti PPK di seluruh wilayah Bumi Etam,” tutup Fahmi. (adv)