Sabtu, 18 Januari 2025

Kapolri: Pilot Susi Air Masih dalam Pencarian

Kamis, 9 Februari 2023 15:39

kisahmedsos

POJOKNEGERI.COM - Nasib pilot Susi Air yang hilang di Kabupaten Nduga, Papua hingga kini masih belum diketahui keberadaannya. 

Sementara untuk 15 sandera lain telah berhasil dievakuasi. 

Hal itu seperti penjelasan Kapolri Listyo Sigit Prabowo kepada awak media di Hotel Sultan, Rabu (8/2/2023). 

"Untuk penumpang saat ini semuanya sudah bisa diamankan sudah dievakuasi," kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (8/2/2023).

Sigit menjelaskan tim Satgas Damai Cartenz saat ini masih bekerja. Pilot pesawat Susi Air yang hilang masih dalam pencarian.

"Kita akan ambil langkah-langkah penyelamatan pilot dari Susi Air yang saat ini sedang dalam pencarian," ujar Sigit.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan