Sebanyak 19 orang akan masuk ke dalam tim utama yang bertugas melekat dengan Jokowi.
Kemudian, ada 10 orang yang akan bertugas sebagai tim penyelamatan.
Sisanya masuk ke dalam tim advance yang bertugas memastikan keamanan sebelum Jokowi datang.
Tri berkata Paspampres akan membawa senjata lengkap. Menurutnya, Ukraina memberi sejumlah keistimewaan pada lawatan kali ini.
"Dari pihak Ukraina juga sudah memberi kita keleluasaan untuk membawa senjata laras panjang sesuai dengan jumlah personel Paspampres kita dengan amunisi yang tidak terbatas," tuturnya.
Ia meyakini kunjungan Jokowi ke Ukraina berjalan aman. Dia beralasan lokasi pertemuan Jokowi dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky berjarak 350 kilometer dari titik perang.