Menurut Noel peta koalisi nantinya tidak akan berubah jika PDIP memutuskan mencapreskan Ganjar. Parpol-parpol di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yakni Golkar, PAN, dan PPP, dinilai bakal melebur berkoalisi dengan PDIP.
"Peta koalisi nggak berubah. PAN udah pasti ngikut Ganjar, PPP pasti ngikut, Golkar juga pasti ngikut Ganjar," katanya.
Dia memprediksi akan ada tiga poros koalisi yang nantinya bakal berkontestasi di 2024. Menurutnya, selain Ganjar, ada Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan eks Gubernur DKI Anies Baswedan yang akan maju sebagai capres.
"Saya melihatnya nanti kan kemungkinan ada tiga nih kandidat. PDIP dengan Mas Ganjar-nya, kemudian Gerindra dan PKB dengan Pak Prabowo-nya, NasDem dkk dengan Mas Anies-nya. Dari tiga ini kan ya kita berharaplah, dari kandidasi ini mereka menawarkan program aja sudah," kata dia.
(redaksi)