POJOKNEGERI.COM - Agenda Pemkot Samarinda untuk progress pembangunan untuk penanganan banjir melalui anggaran tahun jamak atau multiyears dipastikan akan terwujud.
Hal ini karena, di RAPBD Kota Samarinda tahun 2022 mendatang, hal itu sudah mulai dimasukkan.
Demikian disampaikan Wakil Ketua III DPRD Samarinda, kepada awak media beberapa hari lalu.
Subandi sampaikan, pihak dewan merespon positif upaya Pemkot untuk penanggulangan banjir.
"Kita sambut baik rencana itu, apalagi saat ini walikota sedang memperjuangkan sumber-sumber anggaran hingga ke kementerian di pemerintah pusat," ujarnya.
Lebih lanjut, pengesahan APBD 2022 akan dilakukan pada akhir November mendatang.
Saat ini tim TAPD Pemkot bersama dengan pihak dewan sedang dalam proses untuk finalisasi APBD.