Sabtu, 18 Januari 2025

Berita Terbaru Hari Ini

Rusdiansyah Aras Terpilih Jadi Ketua KONI Kaltim hingga 2026

Selasa, 22 Februari 2022 17:2

PENYERAHAN - Simbolis penyerahan bendera KONI Kaltim di Musorprov KONI Kaltim/ Foto: pojoknegeri.com

POJOKNEGERI.COM - Update informasi Ketua KONI Kaltim

Forum Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Timur tetapkan Rusdiansyah Aras sebagai Ketua Umum KONI Kaltim periode 2022-2026.

Rusdiansyah Aras maju sebagai calon Ketua Umum KONI Kaltim sebagai calon tunggal.

Sehingga dalam aturan tata tertib (Tatib) Musorprov diatur bahwa calon tunggal dapat ditetapkan sebagai ketua dengan mekanisme aklamasi.

Pada kesempatan tersebut, ketua terpilih Rusdiansyah Aras menyampaikan, bahwa hal pertama dan utama yang akan dilakukan di masa jabatannya yakni menyusun kepengurusan KONI Kaltim periode 2022-2026 bersama tim formatur.

"Pertama agenda utama saya akan menyusun pengurusan paling lambat 30 hari setelah saya dilantik," ujar Rusdiansyah Aras pada kesempatan pidatonya.

Selain itu, Rusdiansyah Aras juga mengatakan di tahun pertama masa jabatannya, dirinya akan fokus menyukseskan dua agenda besar di bidang olahraga yakni Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan diselenggarakan di Kabupaten Berau November mendatang. Serta mempersiapkan target-target untu meraih medali emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan