"Tapi menurut saya untuk guru-guru Samarinda untuk bersabar dulu untuk menunggu teman-teman yang dari Jakarta itu. Kita berdoa untuk hasil yang terbaik supaya ada solusinya," katanya.
Sementara itu, Ketua Tim Permasalahan Insentif Guru, Ridwan Tasa sampaikan bahwa pihaknya sudah melakukan konsultasi.
Posisi saat ini berada di Jakarta dan akan melanjutkan lagi konsultasi pada Rabu (12/10/2022) di Kemendagri.
"Ya sudah kita konsultasi tadi pagi, besok lagi konsultasi dengan kementerian dalam negeri (Kemendagri)," ujarnya.
"Yang didiskusikan tadi itu masih di dalam kaitannya dengan boleh tidaknya menerima tunjangan lain, tapi besok difinalkan nanti. Kalau sudah (selesai) baru kita publikasikan," ujarnya.
(redaksi)