Minggu, 19 Januari 2025

Program Probebaya di Samarinda Ilir, Ada 96 Titik Ruas Jalan Bakal Diperbaiki, Drainase 45 Titik

Kamis, 15 September 2022 20:34

WALI KOTA SAMARINDA - Andi Harun saat memberikan simbolis bantuan Probebaya di Samarinda Ilir pada Kamis (15/9/2022)/ Foto: IST

POJOKNEGERI.COM - Serah terima simbolis bantuan Probebaya dilakukan Wali Kota Samarinda Andi Harun

Serah terima itu dilakukan ke masyarakat Kecamatan Samarinda Ilir di Kantor Kecamatan Samarinda Ilir. 

Dalam proses penyerahan bantuan, dilakukan serah terima sesuai dengan kawasan. 

Seperti misalnya untuk Kelurahan Sidomulyo yaitu transportasi untuk kader Posyandu dan makanan tambahan bayi. Kemudian untuk Kelurahan Sungai Dama berupa sembako, Kelurahan Selili berupa CCTV, Kelurahan Sidodamai berupa pakaian seragam SMP, serta untuk Kelurahan Pelita berupa pakaian seragam SD. 

Kemudian, dari Program Probebaya ini juga disimbolkan untuk perbaikan ruas jalan di Kecamatan Samarinda Ilir sebanyak  96 titik dengan total biaya sekitar Rp 2,1 Miliar. 

Kemudian perbaikan dan pembangunan drainase di 45 titik dengan serapan anggaran sekitar Rp 1,3 Miliar

Berikut rincian lainnya: 

Rehab bangunan di 20 titik dengan serapan anggaran Rp 325.889.000.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan