POJOKNEGERI.COM - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuka peluang untuk mengusung Sandiaga Uno di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jawa Barat 2024.
Saat ini PKB masih melakukan penjajakan dengan Politisi PPP yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu.
Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid mengatakan, konon katanya Sandiaga Uno mau untuk diusung bertarung di Pilkada Jawa Barat.
"Itu penjajakan awal banget. Baru semacam aspirasi yang muncul dari Jabar. Ini perlu dicek apakah Pak Sandiaga mau atau tidak. Konon, katanya mau," kata Jazilul Fawaid di DPP PKB, Jakarta Pusat, Selasa (2/7/2024).
Namun Jazilul menekankan sejauh ini tahapan dengan Sandiaga masih berlangsung. Hanya saja, kata dia, Sandiaga pun harus menaikkan elektabilitasnya untuk diusung.
"Jadi belum, masih pendekatan. Setelah itu kan harus direcheck lagi. Kalau Pak Sandiaga mau, Pak Sandiaga juga ada upaya menaikkan elektoral. Apakah Sandiaga memiliki elektoral yang cukup untuk bertanding di Jabar," ujar Jazilul.