POJOKNEGERI.COM - Partai Gelombang Rakyat Indonesia atau Gelora akan mendeklarasikan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden yang mereka dukung dalam Pilpres 2024.
Hal ini ditegaskan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani setelah melakukan pertemuan dengan Dewan Pimpinan Nasional Partai Gelora di Kawasan Kuningan, Jakarta, Sabtu (19/8/2023).
"Ya kami tadi bicara dengan Pak Mahfuz (Sekjen Partai Gelora) ada beberapa altenatif tanggal, nanti kita akan cocokkan dengan waktu di sini dan waktunya Pak Prabowo, tetapi mungkin insya Allah akhir Agustus," ucap Ahmad Muzani, dikutip dari detik.com.
Muzani menyampaikan, kedatangannya bersama sejumlah jajaran Partai Gerindra ke DPN Partai Gelora dalam rangka memastikan dukungan terhadap Prabowo sebagai calon presiden.
Menurut dia, pembicaraan itu juga telah dilangsungkan selama beberapa kali, baik secara formal maupun informal.
Sementara itu, Sekjen Partai Gelora Mahfuz Sidik menyampaikan, pihaknya telah intensif melakukan pertemuan dengan Partai Gerindra sejak Maret 2022.
Menurut Mahfuz, pihaknya menerima surat resmi dari 38 dewan pimpinan wilayah tingkat provinsi yang isinya mengusulkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden RI 2024-2029.
(redaksi)