POJOKNEGERI.COM - Dalam Musyawarah Rakyat Indonesia (Musra) III yang digelar di Riau, Sandiaga Uno ada di peringkat pertama sebagai calon presiden untuk Pilpres 2024.
Terkait itu, Sandiaga Uno mengapresiasi dan menilai hal itu sebagai dinamika politik yang bisa menjadi masukan kepada para pengambil kebijakan di partai politik.
"Sebagai kelahiran Riau, saya tentunya mengucapkan terima kasih. Tentunya ini merupakan bagian dari dinamika yang menjadi masukan para pengambil kebijakan," ujar Sandiaga Uno lewat keterangan tertulis, Kamis, 27 Oktober 2022.
Namun, Menteri Periwisata dan Ekonomi Kreatif itu mengatakan bahwa keputusan penetapan Capres 2024 merupakan otoritas partai politik.
Hal itu sesuai dengan presidential threshold tentang syarat pencalonan presiden dan wakil presiden dalam Pasal 6A ayat (2) UU Pemilu yang menyatakan capres dan cawapres diusulkan partai politik peserta pemilu.
"Pengambil kebijakan itu partai politik, di mana nanti setelah tentunya penuh dengan pertimbangan, diskursus, dan sebagainya, tentunya akan ditetapkan calon yang paling diharapkan oleh masyarakat," ucap Sandiaga.
Sandiaga pun menjelaskan bahwa dirinya masih fokus dengan tugasnya di kementerian. “Saya pastikan kebangkitan ekonomi kita ini terjaga dengan baik untuk bangkit dan membuka peluang usaha dan lapangan kerja,” tutur dia.