Dengan pelantikan ini, Akmal Malik akan menjakankan roda pemerintahan di Kaltim selama satu tahun atau hingga terpilihnya gubernur dan wakil gubernur pada pada Pilgub 2024 mendatang.
“Selamat bertugas bagi penjabat gubernur yang baru dilantik, ini merupakan proses yang panjang hampir sebulan,” jelas Mendagri Tito Karnavian.
Akmal Malik merupakan sosok birokrat berpengalaman yang memiliki latar belakang pendidikan dan karier di bidang pemerintahan. Ia lahir di Pulau Punjung, Dharmasraya, Sumatera Barat pada 16 Maret 1970.
“Hari ini kita lakukan pelantikan resmi tentunya mengakhiri jabatan yang lama yang sudah lima tahun dan penjabat mengisi kekosongan sampai pilkada serentak nanti,” pungkas Tito.
(*)