POJOKNEGERI.COM - Menkopolhukam Mahfud MD mengomentari pernyataan Menkomarinves Luhut Pandjaitan yang mengatakan Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK hanya buat citra negara Indonesia tidak bagus di mata dunia.
Menurut Mahfud MD, pernyataan Luhut Pandjaitan benar, OTT bisa merusak citra negara.
Alhasil, Mahfud MD juga menyetujui rencana Luhut Pandjaitan yang mengatakan lebih baik mencegah korupsi dengan dibuat digitalisasi.
"Daripada kita selalu dikagetkan oleh OTT lebih baik dibuat digitalisasi dalam pemerintahan agar tidak ada celah korupsi," kata Mahfud MD via Instagram pribadinya, Selasa 20 Desember 2022.
Mahfud MD menjelaskan untuk mendorong hal itu, pemerintah telah mengajukan RUU Pembatasan Transaksi dengan Uang Tunai.
"Maksudnya agar transaksi tidak bisa memberi celah pada korupsi," katanya menambahkan.